Malang Diguncang Gempa 5,1 SR

Peta zona rawan gempa Jawa Timur
Sumber :
  • vsi.esdm.go.id

VIVAnews - Kota 'Apel' Malang, Jawa Timur diguncang gempa berkekuatan 5,1 pada skala richter (SR). Gempa yang tidak menimbulkan ancaman gelombang tsunami itu berpusat di kedalaman sekitar 74 kilometer.

Seperti dilansir Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa 5,1 SR terjadi sekitar pukul 05.19 WIB, Selasa 17 Agustus 2010, berjarak 89 km arah barat daya Malang, Jawa Timur.

Gempa dideteksi berada pada koordinat 8.80 Lintang Selatan dan  112.53 Bujur Timur. Dari kota Blitar, Jawa Timur, gempa itu berjarak sekitar 90 km arah tenggara.

Bila berada di posisi Lumajang, gempa sekitar 106 km arah barat daya. Titik gempa juga berada sekitar 133 km arah barat daya Pasuruan.

Hingga kini, belum ada informasi korban jiwa, luka-luka, ataupun kerusakan yang terjadi akibat gempa di Hari Ulang Tahun RI ke-65 ini. BMKG memastikan gempa tidak akan menimbulkan gelombang tsunami. (umi)

UEA dan Indonesia Kolaborasi Kembangkan Pencak Silat dan Bulutangkis
Cawapres sekaligus Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin

Pilpres Berakhir, Cak Imin Sebut Timnas Amin Akan Dibubarkan Besok Pagi di Rumah Anies

Cak Imin menjelaskan bahwa pembubaran Timnas Amin akan dilakukan di rumah Anies Baswedan, Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024