Ini Daftar Gaji Karyawan Freeport

Areal Freeport Tembagapura Indonesia
Sumber :
  • Banjir Ambarita | Papua

VIVAnews - Ribuan karyawan PT Freeport masih melakukan mogok kerja. Aksi dilakukan sejak 25 September 2011 lalu. Mereka menuntut peningkatan kesejahteraan dan upah yang sebanding dengan risiko kerja yang sangat tinggi.

Menurut karyawan, dari seluruh perusahaan tambang di dunia ini, gaji karyawan Freeport yang paling rendah dan jauh dari standar.

Frans Wonmaly, salah seorang pengurus PUK SPSI PT Freeport pimpinan Sudiro mengatakan, aksi mogok kerja akan terus dilakukan karyawan hingga tuntutan peningkatan upah kerja diakomodasi manajemen. "Kami hanya meminta upah yang layak, karena upah saat ini tidak sesuai dengan risiko kerja di ketinggian 4200 meter dan juga di underground (bawah tanah). Jika tidak juga ada kesepakatan, kami akan mogok kerja untuk dua bulan ke depan," kata dia saat dikonfirmasi VIVAnews, Selasa 4 Oktober 2011.

Rencananya 7 Oktober mendatang para pekerja akan melayangkan surat pemberitahuan kepada pihak berwenang terkait demo lanjutan.

Selain soal upah, pihak pekerja pro Sudiro menuding, manajemen PT Freeport Indonesia melakukan manipulasi terhadap pesan yang disampaikan pemilik Perusahaan James Moffet kepada ribuan karyawan yang mogok kerja.

Man Utd Incar Penyerang Tua yang Bela Real Madrid

"Manajemen telah memanipulasi isi pesan James Moffet pemilik Freeport, tertanggal 19 Oktober, yang ditujukan kepada ribuan karyawan yang melakukan aksi mogok kerja. Mereka mengatakan aksi mogok tidak sah, padahal kalimat itu (tidak sah) sama sekali tidak ada," ujar Frans.

Saat dikonfirmasi, Juru Bicara PT Freeport, Ramdani Sirait membantah pihaknya telah melakukan manipulasi. "Tidak ada manipulasi, informasi itu sesuai dengan pesan aslinya," kata dia.

Perseteruan sebagian karyawan dengan Freeport menjadi perhatian DPR Papua. Ketua Komisi A DPR Papua, Ruben Magai menilai, tuntutan karyawan Freeport yakni meningkatkan upah kerja adalah wajar. "Mereka hanya meminta diupah yang layak, mestinya perusahaan bersedia berunding sampai ada kesepakatan," kata Ruben.

Langkah Freeport yang membuka pendaftaran bagi karyawan baru saat ini, kata Ruben, jelas menyalahi aturan dan Undang-undang ketenagakerjaan. Sebab, proses perundingan untuk mencari kesepakatan bersama masih terus diupayakan. "Perusahaan tidak boleh menyalahi aturan yang sudah disepakati," singkatnya.

Kata Ruben, DPR Papua akan memanggil manajemen Freeport dan perwakilan karyawan yang mogok kerja dalam waktu dekat. "Kami akan mencoba memediasi pihak perusahaan dan karyawan, Kamis 6 Oktober mendatang," ucapnya.

Berapa sebenarnya gaji karyawan Freeport yang jadi salah satu penyebab konflik?

Frans Wonmaly juga menerangkan secara detail daftar gaji karyawan Freeport, sesuai dengan Perjanjian kerja bersama XVI tahun 2009-2011, skala upah pokok 1 Oktober 2010 adalah:

Master

A5  Rp5.517.000

A4  Rp5.375.000

A3  Rp5233.000

A2  Rp5.091.000

A1  Rp4.949.000


Spesialisasi

B5  Rp4.806.000

B4  Rp4.668.000

B3  Rp4.531.000

B2  Rp4.393.000

B1  Rp4.255.000


Kompetensi dasar

C4  Rp4.117.000

C3  Rp3.998.500

C2  Rp3.878.00

C1  Rp3.759.000

D4  Rp3.639.000

D3  Rp3.592.000

D2  Rp3.544.000

D1  Rp3.496.000

E3  Rp3.449.000

E2  Rp3.422.000

E1  Rp3.395.000

F3  Rp3.370.000

F2  Rp3.343.000

F1  Rp3.316.000

Laporan: Banjir Ambarita| Papua

Ekonomi Tumbuh 5,6% di 2024, Pemprov DKI Yakin Bisa Atasi Inflasi
PJ Wali Kota Pontianak Ani Sofian (bertopi) saat memantau pelaksanaan Sidak ke sejumlah SPBU di Pontianak, Kamis 28 Maret 2024. Pemkot menemukan masih ada SPBU yang takarannya belum sesuai. (Adpim Pemkot Pontianak)

Pemkot Pontianak Kasih Peringatan ke Seluruh SPBU di Kota Itu, Ada Apa?

Jelang Hari Raya Idul Fitri, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Tim Pengawas Kemetrologian menggelar inspeksi mendadak (sidak) ke SPBU.

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2024