Kapolri: Citra Polisi Sedang Diuji

VIVAnews - Kepala Polisi Bambang Hendarso Danuri menyatakan saat ini citra Brimob-Polri sedang diuji. Hal ini karena pola pikir masyaralat terus berubah, seiring dengan era demokrasi dan globalisasi.

Arus informasi yang ada membentuk dampak positif pencerahan masyarakat. Namun harus dipahami, karena semua kebijakan dan langkah polisi akan menjadi sorotan masyarakat.

"Begitu citra polisi diketahui akan menjadi opini publik yang terus berkembang," kata dia saat Ulang Tahun Brimob ke 64 di Markas Brimob Kelapa Dua, Depok, Sabtu 14 November 2009

Menurut dia, sekarang opini masyarakat cenderung menyangsikan profesionalitas Polri, khususnya dalam tindakan hukum.

Melalui arus informasi ini polisi ditiuntut harus transparan dan akuntabel. Polisi dituntut melakukan langkah yang profesional, obyektif, dan jujur. "Saat ini polisi harus berkaca, apakah kita mampu berbuat seperti senior," katanya.

Harus disadari tantangan semakin berat, di mana dimensi masyarakat terus berubah. "Hari ini adalah momentum pengembangan Broimob-Polri dalam menjalankan tantangan yang berat," ujarnya.

hadi.suprapto@vivanews.com

Bukan Jakarta, Ini Kota Pertama yang Mulai Jadikan Suzuki Carry Sebagai Mobil Angkot
Salshabilla Adriani

Ibunda Salshabilla Adriani Bantah Soal Rumor Perselingkuhan Anaknya dengan Rizky Nazar

Ibunda Salshabilla Adriani pun menanggapi isu tersebut melalui akun Instagramnya berupaya untuk menguatkan sang anak yang sedang digosipkan saat ini.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024