Kabareskrim, Irjen Ito Sumardi

Polri Akan Definisikan Apa Itu Markus

VIVAnews - Kepala Badan Reserse dan Kriminal Polri, Inspektur Jenderal Ito Sumardi berjanji akan menertibkan para makelar kasus atau 'markus'.

Tapi, sebelumnya, Polri akan mendefinisikan apa itu markus.

"Kita lihat dulu definisi markus, Propam dan Irwasum akan tetapkan definisi markus," kata kata Ito usai serah terima jabatan di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta, Senin 30 November 2009.

Di lingkungan Badan Reserse dan Kriminal Polri akan disiapkan ruang khusus. "Jadi mohon maaf kalau nanti ada tamu-tamu, kita siapkan ruangan khusus," kata Ito.

Tapi, menurut dia, bukan berarti Bareskrim menutup diri. "Tapi kalau mau bertemu silahkan di luar jam dinas kalau untuk kepentingan pribadi," tegas dia.

Sebelumnya Ito optimistis bisa mengganyang markus dalam 100 hari.

Tak hanya Bareskrim, Kepolisian RI menyatakan perang terhadap mafia hukum atau yang juga dikenal sebagai makelar kasus alias 'markus'.

Menurut Kepala Kepolisian, Jenderal Bambang Hendarso DanuriĀ  pihaknya akan memasang alat pemantau pidana di Markas Besar Polri.

"Kita akan pasang alat pemantau pidana, pada hari Senin akan menurunkan provos dan propam," kata Bambang Hendarso usai memberi materi dalam acara apel Kasatwil Tahun 2009 di Safari Garden, Cisarua, Bogor, Rabu 25 November 2009.

"Setiap orang yang tidak dikenal dilarang masuk [ke Mabes], tapi kalau wartawan boleh meliput," kata Bambang Hendarso.

Wacana tentang markus kembali mencuat setelah Mahkamah Konstitus memperdengarkan rekaman percakapan Anggodo Widjoyo, adik buron kasus korupsi, Anggoro Widjoyo, dengan sejumlah orang. Hasil evaluasi Tim Delapan menunjukkan, rekaman itu mengindikasikan praktik makelar kasus di tubuh aparat penegak hukum termasuk Polri dan Kejaksaan.

Top Trending: Suami Sandra Dewi Punya Saham Triliunan, Ramalan Jayabaya Soal Masa Depan Indonesia
Nikita Mirzani

Terungkap, Alasan Rizky Irmansyah Sukses Curi Perhatian Nikita Mirzani

Di mata Nikita Mirzani, Rizky Irmansyah adalah sosok laki-laki berbeda dan memiliki daya tarik tersendiri.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024