SBY: Kalau Ambisi Jadi Pemimpin, Harus Mampu

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono
Sumber :
  • VIVAnews/Tri Saputro

VIVAnews - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menyatakan, orang yang berambisi menjadi pemimpin haruslah memiliki kemampuan dan kesiapan, mengingat terdapat sejumlah hak dan kewajiban moral.

"Berambisi menjadi pemimpin tanpa kesiapan untuk memimpin, tentu akan menjadi beban yang sangat berat," kata Yudhoyono saat membuka Kongres Umat Islam Indonesia V di Asrama Haji Pondok Gede, Jumat 7 Mei 2010.

Pernyataan Presiden itu berkaitan dengan tema kongres Umat Islam Indonesia V yakni "Kepemimpinan Umat untuk Kesejahteraan Bangsa". Tema tersebut, kata Presiden,  penting untuk kepemimpinan umat yang dijiwai dan diwarnai nilai-nilai luhur ajaran Islam.

Menurutnya kepemimpinan dalam ajaran Islam tak lepas dari prinsip akhlakul karimah dari Rasulullah, yang memberikan teladan bahwa seorang pemimpin harus memiliki sifat-sifat unggul.

Viral Jeam Kelly Sroyer Dikeplak Shin Tae-yong, Ternyata Gegara Ini

Seorang pemimpin harus memiliki sifat shiddiq, pemimpin yang memiliki integritas.  Pemimpin juga harus memiliki amanah, pemimpin yang jujur dan bertanggung jawab. Seorang pemimpin, juga harus memiliki sikap tabligh, mampu berkomunikasi dan responsif. "Pemimpin juga harus fathonah, cerdas dan mampu menyelesaikan berbagai masalah yang dihadapi," ujarnya.

Yudhoyono mengingatkan agar ulama menjaga dakwah Islam yang teduh sesuai prinsip ajaran Islam yang damai dan penuh persaudaraan. Menurut dia, perkembangan dakwah Islam di Indonesia menunjukkan peningkatan. (mt)

Ilustrasi Pertumbuhan Ekonomi/Realisasi Investasi.

Pemilu di AS dan Eropa Diprediksi akan Pengaruhi Iklim Investasi Indonesia

Selain Indonesia, tahun 2024 akan ada 64 negara yang juga menyelenggarakan pemilu. Sebagian besar Pemilu 2024 akan terjadi di Benua Eropa, dimana akan ada 19 negara yang

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024