TV Goyang-goyang, Warga Depok Berhamburan

Suasana Gempa
Sumber :
  • VIVAnews/Nurcholis Anhari Lubis

VIVAnews - Gempa berkekuatan 6,3 SR yang mengguncang Tasikmalaya, Jawa Barat, juga dirasakan warga di Jakarta, Depok dan Bogor. Meski tidak terasa lama, tapi goncangan gempa cukup membuat warga panik.

Seperti yang disampaikan Devin, warga Kelapa Dua Depok, merasakan ada guncangan saat sedang bermain play station. "Semuanya yang pada main PS langsung keluar. TV pada goyang," ujar Devin, Sabtu 26 Juni 2010.

Seorang warga Jakarta bernama Aisyah, juga merasakan gempa saat mengikuti perkuliahan di kawasan Jakarta Barat. Gempa sempat terasa selama 15 detik.

Anies Buka Peluang Maju Pilgub Jakarta: Saya Baru Satu Periode

Hal yang sama juga dirasakan di Bogor, getaran gempa tersa di kawasan Kampung Kayu, Cibadak, Tanah Sareal, Kota Bogor. Guncangan gempa terasa hingga mencapai satu menit.

Hingga kini belum ada informasi dan laporan mengenai korban jiwa maupun kerusakan akibat terjadinya gempa bumi ini. (umi)

Pemain Timnas Indonesia U-23

Bikin 2 Gol ke Gawang Korsel, Begini Kata Rafael Struick

Penyerang Timnas Indonesia U-23 Rafael Struick menilai kemenangan atas Timnas Korea Selatan U-23 adalah buah kinerja tim.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024