Menko Kesra dan Menkes Didemo Penderita AIDS

Demo hari Aids sedunia
Sumber :
  • Antara/Yusran Ucang

VIVAnews - Kedatangan Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat, Agung Laksono; dan Menteri Kesehatan Endang Rahayu Sedyaningsih, Menkes disambut unjuk rasa oleh puluhan komunitas penderita dan terjangkit HIV dan AIDS.

Kedatangan Menteri Agung dan Menteri Endang dalam rangka pertemuan nasional (Pernas) AIDS IV di Hotel Innagaruda Yogyakarta.

Pengunjuk rasa yang tergabung dalam Komas (Konsolidasi Masyarakat Sipil Penanggulangan HIV dan AIDS) 2011 melakukan orasi di pelataran Hotel Innagaruda yang terletak dijalan Maliboro, Senin 3 Oktober 2011. Mereka menuntut pemerintah supaya melindungi keberadaan mereka yang kesehariannya bekerja sebagai Pekerja Seks yang sering terpinggirkan.

"Kami menuntut kesetaraan hak bagi pekerja seks dan pencabutan perda yang mendiskriminasi dan mengkriminalisasi pekerja seks, serta menolak pembubaran lokasisasi," kata Aditiya Wardana, Koordinator Aksi Komas-AIDS 2011, di sela-sela unjuk rasa di pelataran hotel Innagaruda, Senin 3 Oktober 2011.

Berdasarkan pengamatan VIVAnews.com di lokasi, mereka tampak membawa balon kondom danĀ  spanduk yang bertuliskan, "Jangan potong rahim kami, pekerja seks bukan masalah, pembubaran lokalisasi bukan solusi".

Selain itu Aditiya menyatakan, mereka menuntut pemerintah untuk mengaudit program penanggulangan AIDS di Indonesia. Menurut dia, dari segi regulasi juga tidak pernah ada anggaran yang cukup untuk penanggulangan AIDS di Indonesia.

"Selama ini anggaran untuk penanggulangan AIDS lebih banyak bantuan dari dunia Internasional," jelasnya.

Laporan: Erick Tanjung | Yogyakarta

Timur Tengah Memanas, Australia Peringatkan Warganya Segera Tinggalkan Israel
Toyota Land Cruiser 250

Terpopuler: Harga Toyota Fortuner Hybrid, Land Cruiser Tangguh Versi Murah

Berita yang membahas mengenai harga Toyota Fortuner Hybrid dan Land Cruiser tangguh versi murah, banyak sekali pembacanya sehingga jadi terpopuler di kanal VIVA Otomotif.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024