RI-Italia Sepakat Berbagi Informasi Bencana

Kunjungan Menteri Luar Negeri Marty Natalegawa
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar

VIVAnews - Pemerintah Indonesia dan Italia menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) di bidang manajemen bencana. MoU tersebut mengatur komitmen kedua negara dalam berbagi informasi dalam penanganan bencana.

Penandatanganan MoU dilakukan di Gedung Pancasila, Kementerian Luar Negeri, oleh Menteri Luar Negeri Indonesia Marty Natalegawa dan Menlu Italia Giuilio Terzi di Sant’Agata, Senin 23 April 2012. Natalegawa mengatakan, MoU ini disepakati atas dasar pengalaman kedua negara di masa lalu.

"Baik Italia maupun Indonesia di masa lalu merasakan dampak bencana alam, hal inilah yang membuat kedua negara memiliki pengalaman mengatasi bencana alam secara nasional," kata Menteri Natalegawa.

Natalegawa mengatakan bahwa MoU ini bukanlah kesepakatan pemberian bantuan jika ada yang terkena bencana, melainkan berbagi informasi seputar bencana alam. Posisi Indonesia dan Italia dalam MoU ini setara dan untuk bertukar pengalaman.

"Indonesia telah menjadi pusat penanganan bencana di Asia Tenggara dan di luar kawasan, dengan didirikannya AHA Center di Jakarta," kata Natalegawa.

Sant'Agata mengatakan bahwa MoU kedua negara dalam bidang ini sangat penting jika terjadi bencana alam. Di antaranya adalah untuk mengetahui standar bantuan apa yang diperlukan bagi negara yang terkena bencana.

"MoU ini adalah bentuk persiapan dan komunikasi yang baik, demi kesempurnaan dalam menjalankan tugas di wilayah bencana," kata Sant'Agata. (umi)

Menkeu Sebut Jumlah Dana Pemda Mengendap di Bank Capai Rp 180,9 Triliun
Menteri Sosial Tri Rismaharini

Risma Populer di Jatim tetapi Elektabilitas Khofifah Tinggi, Menurut Pakar Komunikasi Politik

Pakar komunikasi politik mengatakan sosok Menteri Sosial Tri Rismaharini cukup populer di Jawa Timur tetapi elektabilitasnya tidak setinggi Khofifah Indar Parawansa.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024