Ratusan Ayam di Jambi Mati Terjangkit Flu Burung

Wabah flu burung
Sumber :
  • Antara/Nyoman Budhiana

VIVAnews - Virus flu burung menyerang ratusan ayam di Kabupaten Muaro Jambi, Jambi. Pemeriksan laboratorium yang dilakukan dinas peternakan setempat menunjukkan sedikitnya 800 ekor ayam mati karena virus flu burung.

"Dari hasil tes yang dilakukan pada bangkai ayam milik peternak di Desa Naga Sari, itu positif flu burung," kata Kepala Dinas Peternakan Muaro Jambi, Parahuman Lubis, Kamis 22 November 2012.

Dia menjerlaskan Dinas Peternakan langsung melakukan tes setelah mendapat laporan dari masyarakat tentang fenomena ini. "Paling banyak ayam yang mati milik peternak ayam kampung yang memang khusus untuk penetasan," dia menerangkan.

Ratusan ayam di Desa Nagasari itu mati dalam rentang waktu kurang dari dua minggu. Karena sudah dinyatakan positif flu burung, Dinas Peternakan mengambil inisiatif untuk memusnahkan ayam yang masih tersisa. "Peternak juga sudah dilarang mejual ayam yang terserang flu burung ke masyarakat, karena berbahaya," jelas Parahuman.

Untuk mencegah penyebaran virus flu burung, kata dia, Dinas Peternakan telah melakukan penyemprotan desinfektan di Desa Nagasari. "Kami minta warga tidak mengeluarkan ayam dari kandangnya. Ini untuk menghindari penularan yang lebih luas," ungkapnya.

Parahuman menambahkan, selain di Desa Nagasari, Dinas Peternakan Muaro Jambi juga menerima laporan kematian ayam dalam jumlah besar di Desa Pijoan. "Untuk di Desa Pijoan belum diketahui hasil pemeriksaannya karena bangkai ayam yang mati banyak yang sudah dibuang dan dikubur warga. Tapi, kemungkinan besar itu juga karena flu burung," katanya. (kd)

Ini Ciri-ciri Presenter Inisial C yang Jadi MC di Penyerahan Jet Pribadi Harvey Moeis
Zecky Alatas

Pesan Bijaksana dari Zecky Alatas untuk Kawula Muda Masa Kini

Zecky Alatas disebut akan maju di pemilihan Gubernur Daerah Khusus Jakarta (DKJ). Menantu dari Ratu Dangdut Elvy Sukaesih itu, mengaku akan maju sebagai calon independen.

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024