BNN: Belum Ada Sanksi Bagi Petani Khat

Polisi menunjukkan tanaman yang diduga khat di Banyumas
Sumber :
  • Antara/ Idhad Zakaria

VIVAnews - Kepala Humas Badan Narkotika Nasional (BNN) Kombes Pol Sumirat Dwiyanto mengaku belum menentukan sikap atau sanksi kepada para petani yang menanam tanaman khat atau Chata edulis.

"Kami belum membicarakan proses hukum bagi mereka yang menanam Khat," kata Sumirat, Selasa, 5 Februari 2013.

Menurut Sumirat, saat ini BNN bersama Polda Jawa Barat sedang melakukan uji laboratorium terhadap tumbuhan yang menjadi bahan dasar narkoba jenis katinona beserta turunannya tersebut.

"Saat ini masih fokus pada lidik dengan melibatkan Polda, Polres Bogor dan Polsek Cisarua," kata Sumirat.

Terkait penemuan tumbuhan khat di Cisarua, Bogor, BNN mengimbau masyarakat tak lagi menanam tumbuhan itu. "Tolong dilaporkan jika ada informasi apapun terkait kegiatan orang yang menggarap lahan untuk menanam tumbuhan jenis itu. Kami minta warga bisa mengerti," ucap Sumirat.

Kembali Beroperasi, Pabrik Roti di Gaza Diserbu Ratusan Warga Palestina hingga Antre Berjam-jam

Tanaman khat atau yang sering disebut teh arab oleh masyarakat Bogor, khususnya daerah Cisarua, dibawa oleh wisatawan asal Timur Tengah pada 2005 lalu. Menurut Direktur Narkoba Polda Jabar Komisaris Besar Polisi Hafriono, tanaman itu kemudian ditanam oleh warga sekitar.

Tumbuhan ini dapat tumbuh optimal di lingkungan dengan cuaca sejuk atau dingin. "Jenisnya ada dua, ada yang batangnya warna hijau dan ada yang berwarna merah. Tinggi tumbuhan sendiri bisa mencapai 2 meter," terangnya.
Terpopuler: Pelat Nomor TNI Fortuner yang Viral, Skema Kredit Honda Stylo 160

Bentuknya sendiri, kata dia, tidak jauh berbeda dengan bentuk daun salam, atau pun kembang rose. "Tidak ada spesifikasi khusus, atau bentuk yang berbeda dibandingkan dengan daun salam, hampir serupa," ujarnya. (umi)
5 Negara yang Paling Jarang Utang di Dunia, Nomor 1 Tetangga Indonesia
Timnas Indonesia vs Australia di Piala Asia U-23

5 Fakta Menarik Timnas Indonesia Usai Hancurkan Australia di Piala Asia U-23

Timnas Indonesia meraih kemenangan atas Australia dengan skor 1-0 dalam Piala Asia U-23 Grup A di Stadion Abdullah Bin Nasser pada Kamis malam kemarin, 18 April 2024.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024