Pilkada Jawa Tengah: Enam Partai Usung Hadi Prabowo-Don Murdono

Rustriningsih
Sumber :
  • VIVAnews/ Puspita Dewi
VIVAnews -
Dikira Tewas oleh Israel, Komandan Al Quds Abu Shujaa Tiba-tiba Muncul di Pemakaman
Pasangan Hadi Prabowo dan Don Murdono mendaftar sebagai calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah dua jam sebelum pendaftaran ditutup. Keduanya diusung oleh enam partai, yaitu PKS, PKB, PPP, Gerindra, Hanura, dan PKNU.

KPK Ungkap Background Pejabat Pemilik Aset Kripto Miliaran

"Sempat alot tadi soal wakil karena masing-masing partai punya calon sendiri. Hasil kesepakatannya, Hadi Prabowo dipasangkan dengan Don Murdono," kata Wakil Ketua DPD Gerindra Jawa Tengah, Wasiman di Semarang 5 Maret 2013.
Kejuaraan Golf Internasional, Pj Gubernur Sumut Optimis Jadi Ajang Pembinaan Atlet


Hadi Prabowo saat ini menjabat sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Jawa Tengah. Sedangkan Don Murdono saat ini menjabat sebagai Bupati Sumedang dan kakak dari mantan ketua DPD PDI-P, Jateng Murdoko.


Setelah berkas lengkap pasangan Hadi Prabowo dan Don Murdono menyatakan akan mengikuti tahap-tahap selanjutnya dalam proses pencalonannya sebagai cagub-cawagub.


"Tahap selanjutnya adalah pemeriksaan kesehatan yang akan dilakukan seluruh pasangan yang sudah mendaftar,itu sudah dijadwalkan besok Rabu 6 Maret 2013 di RS Karyadi," ujar ketua KPU Fajar Saka.


Dengan diusungnya pasangan ini, maka menutup kesempatan Wakil Gubernur Jawa Tengah Rustiningsih, untuk maju sebagai cagub jateng periode 2013-2018.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya