Tifatul: Fathanah Biang Masalah yang Coreng PKS

Ahmad Fathonah, orang dekat Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaaq
Sumber :
  • Antara
VIVAnews - Mantan Presiden PKS Tifatul Sembiring angkat suara menanggapi pemberitaan tersangka suap kuota impor daging di Kementerian Pertanian, Ahmad Fathanah (AF) dan perempuan di sekitar dia. Menurut Tifatul, kaitan Fathanah dengan wanita-wanita itu adalah tanggung jawab pribadi yang bersangkutan. 
Elon Musk Kirim 'Surat Cinta' untuk Pengguna Baru X

Dalam kultwit di jejaring sosial Twitter, Tifatul menyatakan, Fathanah adalah biang masalah yang mencoreng nama PKS. "AF bukan kader, bukan pengurus PKS," dia menegaskan. 
Megawati Kirim Surat Amicus Curiae kepada MK, Ganjar Sebut Terilhami Sosok Kartini

Pernyataan , tidak ada hubungan dengan PKS. Wanita itu mulai dari istrinya Septi Sanustika, artis Ayu Azhari, model seksi Vitalia Shesya, hingga penyanyi dangdut Tri Kurnia Puspita.
RSUD Bayu Asih Purwakarta Klarifikasi Sangkaan Penolakan Penanganan Bayi Prematur

Para wanita ini diberi uang, mobil, hingga perhiasan. "Ayu Azhari: AF menjanjikan kerjaan show. Vitalia: AF kasih mobil dan berlian. Terkait AF, tidak ada hubungannya dengan PKS," kata Tifatul yang juga menjabat sebagai menteri komunikasi dan informatika ini.

Kutipan media yang kerap menghubungkan antara Fathanah, Luthfi Hasan Ishaaq (mantan Presiden PKS), dan perempuan, "Jadi terkesan satu kesatuan."

Dia mengakui, Fathanah dan mantan Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaaq (LHI) sudah lama berkawan. Namun, dia mengungkapkan, Fathanah pernah masuk penjara pada 2005 karena terbukti memalsukan tandatangan Luthfi dan wanprestasi voucher. 

Tifatul pun menilai, Fathanah meminta uang ke perusahaan pengimpor daging untuk kepentingannya pribadi. "Yang tertangkap tangan adalah AF bukan LHI," ujarnya.

Dan, uang Rp 1 miliar itu tidak sampai ke Luthfi dan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyita uang itu dari Fathanah. "Saya pernah komentar, kasus LHI bukan penyuapan, tapi percobaan penyuapan."

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya