Penyidik KPK Periksa Data Komputer PT Makara Mas

KPK geledah UI
Sumber :
VIVAnews
Detik-detik Mengerikan Carry Merah Berisi Satu Keluarga Dihantam Kereta Api di Madiun
- Tim penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi hingga saat ini masih melakukan pemeriksaan berkas dan dokumen dengan menggeledah beberapa ruangan di gedung Rektorat UI dan ruang PT Makara Mas di area kampus UI, Depok, Jawa Barat, Kamis 27 Juni 2013.

Siap-siap! 520 Ribu Kendaraan Bakal Lewat Tol Cipularang dan Padaleunyi saat Balik Mudik
      
Jasa Marga Sebut Lalin Kendaraan hingga H+2 Lebaran Masih Didominasi Menuju Arah Timur
Salah satu fokus penggeledahan yang dilakukan di ruang PT Makara Mas itu, penyidik memeriksa sejumlah data dari komputer yang ada. Bukan hanya itu, dokumen dan berkas-berkas penting tak luput dari pemeriksaan penyidik.
     

Penyidikan ini tertutup untuk umum, wartawan maupun pihak UI. KPK mengunci ruangan dari dalam. Beberapa petugas keamanan kampus tampak melakukan penjagaan di luar ruangan.

      

Sebelumnya, Kepala Humas UI Farida Haryoko mengatakan, puluhan tim penyidik KPK tiba di UI sekitar pukul 11.00 WIB. Penyidik sempat memperlihatkan surat tugas penggeledahan.

         

"Yang jelas kami akan memfasilitasi KPK. Kami belum bisa berkomentar banyak karena KPK tak mengizinkan kami ikut mendampingi," ucap Farida.

       

Pemeriksaan KPK terkait adanya dugaan kasus korupsi pengadaan alat dan proyek perpustakaan UI yang menjerat Wakil Rektor II UI Tafsir Nur Chamid. (umi)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya