VIDEO: Kemarahan SBY Usai Disebut Dekat dengan Bunda Putri

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono
Sumber :
  • ANTARA/Andika Wahyu

VIVAnews - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono tak kuasa menahan emosi saat namanya disebut mantan Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaaq dalam persidangan korupsi impor daging sapi dengan terdakwa Ahmad Fathanah.

SBY menyatakan apa yang dikatakan Luthfi bahwa Bunda Putri adalah orang dekat SBY tidaklah benar.

"Bunda Putri orang yang sangat dekat dengan Presiden SBY, 1.000 persen Luthfi Bohong! Dia sangat tahu dengan kebijakan reshuffle, 2.000 persen bohong!" ucap SBY geram.

"Saya bukan pejabat kecengan. Mau reshuffle ngomong sama orang yang tidak jelas. Kemudian pernyataan seperti ini, sangat dekat dengan Presiden SBY, luar biasa. Semoga Allah mengampuni," tuturnya.

Saksikan kemarahan Presiden SBY

Pernyataan SBY disampaikan di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta usai menghadiri konferensi tingkat tinggi ASEAN di Brunei, kemarin.

Saat bersaksi untuk terdakwa Fathanah di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, Kamis 10 Oktober 2013, Luthfi mengatakan tujuannya menemui Bunda Putri terkait informasi reshuffle kabinet.

"Bunda Putri orang yang sangat dekat dengan Presiden SBY. Dia sangat tahu dengan kebijakan-kebijakan reshuffle. Saya khawatir akan ada reshuffle berikutnya untuk menteri PKS, karena saya dengar banyak kabar akan ada reshuffle," kata Luthfi.

Luthfi menemui Bunda Putri untuk menjelaskan duduk perkara keterkaitan Menteri Pertanian Suswono dalam kasus dugaan suap penambahan kuota impor daging sapi ini.

PDIP Bisa jadi Oposisi, Bantu Pemerintah Mengkoreksi Bukan Saling Berhadapan

Luthfi tak ingin Presiden SBY mencopot menteri PKS untuk yang kedua kalinya karena kasus ini. [Baca selengkapnya: ]

Singapore Tourism Board Memperbaharui Kemitraan dengan GDP Venture

Singapura Siap Sambut Kembali Wisatawan! STB dan GDP Venture Perbarui Kemitraan

Hasil dari kerjasama ini, ia akan mendorong kuat minat para wisatawan Indonesia untuk berwisata ke Singapura.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024