KAI: Puncak Kepadatan Arus Libur Natal 22-25 Desember

Puncak Arus Libur di Gambir
Sumber :
  • VIVAnews/Fernando Randy
VIVAnews
Kerbau Albino Diundang ke Gedung Pemerintah, Harganya Rp7,8 Miliar
– PT Kereta Api Indonesia memprediksi kepadatan penumpang terkait libur Natal bakal terjadi pada 22-25 Desember 2013. KAI akan mengoperasikan 280 kereta api dan 18 kereta api tambahan untuk angkutan Natal dan Tahun Baru.

Terdakwa Yosep Subang Diadili Bunuh Istri dan Anak Demi Uang, Korban Dibacok Pakai Golok

“Periode tiket masa angkutan Natal terhitung mulai 21 Desember 2013-5 Januari 2014. Posisi untuk kepadatan Natal tanggal 22-25 Desember 2013, sedangkan untuk Tahun Baru di tanggal 5 Januari 2014. Itu puncaknya,” kata Humas KAI Sugeng Prijono di sela-sela acara ‘Implementasi Penerimaan Flazz sebagai Tiket Commuter Line Jabodetabek’ di Stasiun Sudirman, Jakarta, Minggu 8 Desember 2013.
Bank Muamalat Cetak Laba Rp 14,1 Miliar pada 2023, Aset Tumbuh 9 Persen


Kepadatan arus penumpang pada periode libur panjang itu membuat KAI melarang karyawannya mengambil cuti di masa sibuk tersebut. “Jatah cuti ada. Tapi tidak boleh diambil tanggal 21 Desember 2013-5 Januari 2014. Semua staf harus berjaga,” kata Sugeng.


KAI akan menjaga beberapa titik penting, misalnya di daerah yang rawan longsor. “Sekarang kan masuk perpindahan musim. Jadi kami melakukan penjagaan di daerah rawan longsor, banjir, dan bencana alam. Kami memasang juru penilik ekstra,” ujar Sugeng. Jalur-jalur yang dijaga ketat misalnya Semarang yang rawan banjir dan Bandung yang rawan longsor.


KAI mengatakan, karakteristik angkutan Natal sama dengan angkutan liburan, yaitu kepadatan merata. Artinya, masyarakat di daerah bergerak menuju ke kota, dan masyarakat kota juga bergerak ke daerah.


Selain itu, daerah tujuan penumpang Natal dan Tahun Baru ada di beberapa tempat. “Tujuan terbanyak ke Yogya, Solo, dan Semarang. Surabaya dan Malang juga banyak, tapi tidak sebanyak tiga tempat pertama,” kata Sugeng. (sj)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya