Kerinci Memanas, Rumah Ketua KPU Dibakar

Periksa kertas suara
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar
VIVAnews
Polisi Bakal Panggil Pemilik Toko Frame yang Terbakar di Mampang hingga Akibatkan 7 Orang Tewas
- Rumah Ketua Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Kerinci, Jambi, dibakar massa, Selasa, 4 Februari 2014. Selain rumah, massa juga menyerang kantor Badan Pengawas Pemilu setempat.

Riset: Kebiasaan Belanja Orang Indonesia, Bandingin Harga di Situs Online dan Toko Offline

Pantauan
KAI Buka Suara soal Syarat Loker IPK 3,5 hingga Skor TOEFL 500
tvOne di lapangan, suasana di Kabupaten Kerinci memanas menyusul keluarnya keputusan Mahkamah Konstitusi dan Sidang Pleno KPU Kerinci, yang menyatakan pasangan Adi Rosal-Zainal Abidin keluar sebagai pemenang sengketa Pemilihan Kepala Daerah Kabupaten Kerinci.


Gelombang demo besar-besaran dari massa pendukung kandidat yang kalah, Murasman-Zubir Dahlan, terjadi sejak Minggu. Massa sempat menduduki kantor KPU dan DPRD Kerinci.


Sementara itu, massa juga mendatangi rumah Afdhal, Ketua KPU Kerinci di Desa Muarasemerah, Kecamatan Semurup, dan melemparkan bom molotov. Kebakaran kecil pun terjadi.


Selain rumah Ketua KPU, Kantor Bawaslu Kabupaten Kerinci di Kecamatan Semurup juga nyaris terbakar. Ini juga karena lontaran bom molotov.


Rumah Ketua KPU yang letaknya tak jauh dari kantor Bawaslu terbakar di bagian depan. Sedangkan kantor Bawaslu hanya hanya terbakar bagian pintu ruang rapat.


Hingga kini kepolisian dari Polres Kerinci belum mengeluarkan keterangan resmi menyangkut aksi pembakaran ini. Dan aksi demonstrasi hingga Rabu, 5 Februari, masih terus berlangsung di depan kantor KPU dan DPRD Kerinci.


Bayu Alfarizi–Kemas Samsuri, tvOne, Kerinci
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya